Makanan Minuman Khusus PENAMBAH GAIRAH
Sentra Bisnis Kota Harapan Indah - kotabekasihotnews.blogspot.com
Pernah denger gak ada sate padang yang juga menyediakan sate ayam. Apalagi sate ayamnya bumbu kacang. Weitsss jangan salah bumbu kacang yang dimaksud tentunya ala Minang alas ala Padang. Tapi ada menu makanannya yang konon sangat disukai para pengantin baru atau bagi mereka yang butuh "tenaga ekstra" buat pasangan tercintanya. Menu "Hadiah Mama" ini memang sangat diburu para pemburu aphrosidiac lokal.
Gerai Sate Padang milik pak Sabirullah, yang akrab dipanggil pak Sabir ini, ternyata sudah satu tahun buka di area wisata kuliner Kota Harapan Indah yang berada di dalam kawasan Sentra Bisnisnya. Meski satu tahun, kata pemilik gerai yang dulunya adalah pengelola Rumah Makan Padang Sayang Bundo, kini sudah memilik pelanggan khusus. Gerai Sate Padang Goyang Lidah yang lokasinya di area Pintu Utara ini tepat berada di depan Istana Bola atau Bola Air (Arena bermain anak-anak Sentra Bisnis).
"Biasanya saat kami buka antara jam 4 sore sampe jam 7 malam, pelanggan kami adalah para keluarga," ungkap pak Sabir, "Antara jam 7.00 malam sampai jam 10.00 malam paling banyak justru para remaja atau ABG," bebernya lagi. Barulah setelah jam 1.00 dini hari hingga jam 3.00 pagi biasanya pelanggannya adalah orang dewasa yang berpasangan. "Biasanya mereka sedang kencan dan mencari makanan di area sini," jelasnya sambil tertawa.
Untuk pemesanan Anda bisa menghubungi di nomor 0812.9042.574 Pak Sabir juga menyanggupi melayani pesanan buat pesta perkawinan, pesta ulang tahun dan jamuan kantor serta arisan keluarga. Khusus untuk pesanan sate padang di jenis acara tersebut, minimal pemesanan adalah 100 porsi dengan harga seporsi bisa dinegosiasikan.
Yang membuat gerai Sate Padang Goyang Lidah ini beda dengan lain tempat adalah mungkin cuma di Sentra Bisnis saja yang menyediakan tikar lesehan dimana para pengunjung bisa tidur-tiduran sambil bercanda dengan pasangan di bawah langit-langit. (Hehehehe... itu kalo gak lagi hujan Cuy... Suasana pasti sangat romantis...Penasaran kan?)
"Kalau harga biasa dijual di lapak kami, Rp 9.000,- per porsinya," ujar pak Sarbi. Untuk harga sate Padang berdasarkan pemesanan disesuaikan dengan kualitas dan keadaan yang diminta pemesan.
Kelana kuliner mencoba seporsi sate Padang dan Sate Ayam khas ala Minang. Sate Ayam yang bumbunya dibuat sendiri oleh pak Sabir ini bentuknya mirip bumbu sate ayam biasanya yang menggunakan kacang tanah dan gula merah, tentu dengan tambahan sambal cabe rawit. Masalah rasa. "Ok gue ngerasain ternyata emang beda dibandingkan dengan bumbu sambal sate Ayam lainnya. Pokoknya lezat dan beda deh!" papar seorang pelanggan kepada kelanakuliner. Hal ini bikin penasaran saja.
Menu unggulan yang ada di Sate Padang Goyang Lidah ini adalah:
- Sate Padang (daging sapi)
- Sate Lidah
- Sate Jantung
- Sate Usus
- Sate Babat
- Sate Gajeboh
- Sate Ayam
Dan sajian Soto Padang dengan pilihan
- Soto Paru
- Sato Babat
- Soto Gajeboh
- Soto Ayam
Untuk Sop Padangnya ada beberapa pilihan seperti:
- Sop Iga Sapi
- Sop Babat Sapi
- Sop Gajeboh
Konon Soto atau Gulai Gajeboh yang terbuat dari daging dan lemak di sekitar dada sapi ini sangat populer di Padang yang bisa memberikan panas dan konon juga bagus buat pengantin baru (Hahhh?) Wah cepetan kejar neh menu yang bisa bikin libido naik... Hehehehe. Apalagi sehabis makan dihajar lagi dengan minuman khas Padang seperti Teh Telor atau Kopi Telor yang dijamin bisa menambah gairah Anda dan kuat tahan lama. Ngomong-ngomong tahan lama apaan neh? Tanya saja sama pak Sabir di Sate Padang Goyang Lidah, atau datang berkunjung dan langsung coba saja efeknya yang instan bisa Anda rasakan setelah satu atau dua jam. Gak percaya?
Menurut pengakuan pak Sabir, dia sendiri akan menyediakan minuman khas Padang seperti Bandrek Susu Telor dan Teh Telor atau Kopi Telor. "Menu minuman ini memang sengaja disajikan untuk tolak angin dan khas Padangnya terasa hangat di dada. Karena bahannya dibuat dari rempah-rempah seperti cengkeh, kayu manis, jahe merah dan lainnya dicampur kemudian direbus dan saat disajikan dicampur dengan telur ayam kampung atau telur bebek." ungkap pak Sabir.
Masalah rasanya "Wah nendang banget.. dan bisa bikin hangat badan dan sangat pas buat minuman malam hari!" ujar seorang pelanggan yang sedang bersama pasangan kencannya berleha-leha di atas tiker lesehan.
Sidik Rizal - kelanakuliner.co.cc
Posting Komentar